Program MTQ ini dapat juga menumbuhkan ekonomi serta meningkatkan sumber daya manusia di bidang agama

  • Bagikan

Bengkalis, Kabariau.com – sebelum acara di mulai terlebih dahulu di awali dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an”, menyambut malam pembukaan MTQ ke VII tingkat desa palkun, pemdes palkun Tarmizi S.P. PJ kepala desa palkun telah laksanakan kegiatan program bermasa’ pembukaan malam MTQ ke VII Tingkat desa palkun, kecamatan Bengkalis pada bulan Juni 2024 .

Kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke VII tingkat desa palkun itu berlangsung meriah dan ramai di hadiri oleh para undangan yang terdiri dari berbagai asal desa se-kecamatan Bengkalis’ tampak hadir Taufik Hidayat S.STP. M.PA. camat Bengkalis serta PJ kepala desa se-kecamatan Bengkalis, juga ketua BPD, PKK, staf dan perangkat desa palkun’ juga unsur masyarakat tokoh agama ,alim ulama ,RT dan RW , para kafilah peserta MTQ’ dan bhabinkamtibmas desa palkun .

Acara MTQ Ke VII Tingkat desa palkun tersebut berlangsung di resmikan oleh Taufik Hidayat .S.STP. M.PA. camat Bengkalis di desa palkun dan di tandai dengan penekanan tombol sirine di dampingi oleh Tarmizi SP, PJ kepala desa palkun berserta PJ kepala desa lain nya juga bersama bhabinkamtibmas desa palkun”, yang turut hadir dalam acara malam pembukaan MTQ tersebut’
di atas panggung Astaka lalu foto bareng mengenakan salam bermasa di suasana malam pelaksanaan MTQ ke VII tingkat desa palkun kecamatan Bengkalis.

Tarmizi PJ kepala desa palkun mengucapkan terimakasih yang setinggi – tingginya kepada bupati Bengkalis ibu kasmarni’ yang telah meluncurkan program bermasa, dengan adanya program bermasa ini sangat membantu untuk masyarakat desa palkun salah satu nya dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi serta Sumber Daya Manusia nya ( SDM ) melalui bidang ke keagamaan yang telah kita laksanakan secara bersama sama diantaranya pelaksanaan MTQ ke VII tingkat desa palkun’ juga terimakasih kepada pemerintah kabupaten Bengkalis.

Melalui camat Bengkalis dan semua pihak yang telah turut serta mendukung serta berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan MTQ ke VII tingkat desa palkun ini,
juga terimakasih kami ucapkan kepada ketua panitia LPTQ , juga ketua pelaksana MTQ serta masyarakat desa palkun yang telah bersusah payah bekerja keras demi terlaksana nya kegiatan program bermasa ini dengan baik.

Di samping itu juga dengan adanya MTQ ini’ semoga tidak lah sebagai serimonial saja mari kita tingkatkan lagi rasa keimanan dan kecintaan kita terhadap Al qur’an dan jadikan Al Qur’an sebagai pedoman kehidupan sehari – hari, juga baik itu di dalam kehidupan di tengah bermasyarakat agar menciptakan kehidupan yang harmonis.( Abdul Hamid)

  • Bagikan